SediaWeb
Beranda Review Desain Lebih Mewah, Xiaomi 12 Lite Jadi Smartphone Incaran

Desain Lebih Mewah, Xiaomi 12 Lite Jadi Smartphone Incaran

Tahun 2022 lalu, Xiaomi telah merilis series baru bernama Xiaomi 12 Lite, lho. Dengan kapasitas baterai 4.300mAH, fitur pengisian daya cepat 67W Turbo Charge, dan layar dengan Refresh Rate 120 Hz. Tentunya, agar mampu menarik banyak konsumen, Xiaomi 12 Lite menghadirkan tiga warna varian, yakni Lite Pink, Lite Green, dan Hitam.

Mau tahu spesifikasi smartphone keluaran baru ini? Simak ulasan berikut ini, ya!

Desain

Berani mengikuti tren masa kini, Xiaomi 12 Lite hadir dengan frame dengan tepi datar yang memanfaatkan bahan polikarbonat dan cat yang memberikan kesan logam berkilauan. Tidak hanya itu, bagian belakangnya menggunakan bahan kaca sehingga membuat tampilannya mengkilap.

Tahukah kamu jika Xiaomi 12 Lite mampu menampilkan warna gradasi? Seperti Xiaomi 12 Lite dengan warna Lite Pink yang bisa menghadirkan warna merah muda, hijau, biru, oranye, hingga ungu yang berubah sesuai dengan arah pantulan cahaya dan sudut padang dalam melihatnya.

Berpindah ke bagian kanan, ada tombol power dan volume yang tersusun secara vertikal. Lalu, ada slot kartu, port USB Type-C, dan lubang speaker pada bagian bawahnya. Sementara itu, bagian atas terdapat sensor IR Blaster, mikrofon, dan lubang speaker.

Hadirnya dua speaker ini membuat Xiaomi 12 Lite mampu menghasilkan suara stereo sehingga audio yang terdengar semakin terasa hidup.

Layar

Lebar layar Xiaomi ini mencapai 6,55 inci dengan teknologi AMOLED, 68 miliar warna, tingkat kecerahan sampai 950nits, resolusi HD+, HDR10+, dan terlindungi oleh Corning Gorilla Glass 5 agar tampilan konten lebih jernih dan terang.

Selain itu, ada dukungan dari Dolby Vision dan Dolby Atmos yang membuat kualitas video dan audio menggelegar serasa nonton film di bioskop. Menyenangkan, bukan? Layarnya pun sudah menggunakan refresh rate 120Hz sehingga tampilan gerakan transisi, perpindahan menu, dan animasi games semakin luas.

Kamera

Xiaomi 12 Lite ini memiliki tiga kamera belakang dengan kamera utama 108 MP, ultrawide 8MP, dan makro 2 MP. Perangkat ini menggunakan teknologi 9-in-1 pixel binning yang membuat foto mampu menampilkan banyak warna sehingga kualitas fotonya cukup bagus di berbagai keadaan, baik malam maupun siang hari.

Sayangnya, meskipun sudah memiliki kamera beresolusi tinggi, tetapi Xiaomi 12 Lite belum terlengkapi dengan Teknologi OIS sehingga memungkinkan pengambilan foto bisa blur atau kurang jelas di beberapa kesempatan.

Nah, ingin tahu lebih lengkap mengenai kelebihan dan kelemahan dari Xiaomi 12 Lite ini? Mari kunjungi sabira.id. Semoga bermanfaat!

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan